PANGGILAN TUHAN
- Rincian
- Diterbitkan hari Senin, 06 Maret 2023 00:00
- Ditulis oleh Heman Elia
- Dibaca: 6965 kali
Baca: NEHEMIA 1
"Ya, Tuhan, berilah telinga kepada doa hamba-Mu ini dan kepada doa hamba-hamba-Mu yang rela takut akan nama-Mu, dan biarlah hamba-Mu berhasil hari ini dan mendapat belas kasihan dari orang ini." Ketika itu aku ini juru minuman raja. (Nehemia 1:11)
Bacaan Alkitab Setahun:
Ulangan 14–16
Saat merencanakan untuk melanjutkan studi, apakah yang Anda pertimbangkan untuk memilih atau tidak memilih bidang spesialisasi tertentu. Atau jika Anda sedang berburu dan ingin beralih pekerjaan, apa yang mendorong Anda memilih pekerjaan, tempat kerja, dan bidang usaha tertentu? Apakah penghasilan yang Anda kejar? Minatkah? Atau jabatan lebih tinggi? Kekuasaan dan pengaruh lebih besar? Kebebasan? Popularitas? Atau passion? Karena pekerjaan itu mudah dilakukan? Atau, daripada menganggur?
Bersyukur kita hidup di era yang menyediakan banyak variasi pekerjaan. Jadi, meskipun sulit mendapatkan pekerjaan yang sepenuhnya memenuhi keinginan, kita toh masih memiliki pilihan. Berbeda dengan zaman Nehemia. Nehemia sebetulnya telah memiliki pekerjaan yang bergengsi dan sangat diidamkan, yakni sebagai juru minuman raja. Namun ia justru memilih melakukan pekerjaan yang tidak terpikirkan, bahkan tidak diinginkan karena besarnya risiko. Membangun tembok Yerusalem sembari siap berperang melawan musuh. Tanpa keahlian maupun pengalaman, Nehemia memimpin sambil bekerja. Satu tangan memikul dan mengangkut, tangan yang lain menggenggam pedang (Neh. 4:18).
Penting kita bertanya ketika memilih bidang studi, meniti karier, ataupun membangun usaha. Adakah ini merupakan panggilan dari Tuhan? Adakalanya Tuhan justru menghadapkan kita dengan kondisi penuh tantangan dan berisiko. Namun kehendak Tuhan haruslah kita terima dan lakukan dengan segenap hati. Tuhan niscaya terus menyertai hingga tugas-Nya kita tuntaskan.
—HEM/www.renunganharian.net
PERTANYAAN TERPENTING KETIKA KITA MENEMPUH STUDI,
MENITI KARIER, ATAU MEMBANGUN USAHA ADALAH,
“APAKAH INI YANG TUHAN INGIN SAYA LAKUKAN?”
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan kami.
Rek. BCA No. 456 500 8880 a.n. Yayasan Pelayanan Gloria