LALAI MERAWAT RUSAK AKIBATNYA

1 2 3 4 5 Rating 4.53 (36 Votes)

Baca: 1 RAJA-RAJA 11:1-13

Sebab pada waktu Salomo sudah tua, isteri-isterinya itu mencondongkan hatinya kepada allah-allah lain, sehingga ia tidak dengan sepenuh hati berpaut kepada Tuhan .... (1 Raja-raja 11:4)


Bacaan Alkitab Setahun:
1 Tawarikh 24-26



Merawat itu bukan perkara mudah. Saya mengenal seseorang yang suka mengoleksi tanaman-tanaman hias langka yang sangat mahal harganya. Saking sayangnya, ia bisa berjam-jam setiap hari khusus untuk memperhatikan tanaman-tanaman itu. Membersihkan daun, menyiram, memberi pupuk, bahkan mengamati dengan teliti setiap lembar daun, adalah hal-hal yang tidak pernah bosan dilakukannya. “Tanaman-tanaman itu begitu berharga, sedikit saja kelalaian saat merawat, tanaman itu bisa rusak!” ujarnya.

Tak ubahnya merawat hati, hati yang semula tulus pun bisa jadi berubah jika tidak dirawat dengan baik. Merawat hati itu butuh perhatian dan kewaspadaan. Jika tidak, maka sedikit godaan saja bisa merusak apa yang baik. Salomo memulai perjalanan imannya dengan baik, hatinya begitu tulus mencintai Tuhan. Namun ia tidak mampu mempertahankan kesetiaan kepada Allah dan telah melanggar perjanjian dengan Tuhan karena hatinya berpaling kepada allah-allah lain akibat kecintaannya kepada perempuan-perempuan asing (ay. 1). Sedikit saja ia berkompromi dengan dosa, maka hatinya pun dibutakan.

Merawat hati memerlukan ketegasan untuk berkata “tidak” kepada dosa. Bukankah sebuah kejatuhan itu banyak terjadi karena kita merasa diri kuat untuk menanggungnya? Bisa jadi Salomo merasa bahwa bersahabat dengan banyak perempuan tidak akan memengaruhi hubungannya dengan Tuhan. Salomo mulai membuka hatinya dan akhirnya ia pun tergiring sedikit demi sedikit untuk meninggalkan Tuhan. Jadi, kiranya kita senantisa ingat bahwa salah besar jika kita menganggap diri kita telah kebal terhadap pengaruh dosa. Rawatlah baik-baik hati kita!

—SYS/www.renunganharian.net


MERAWAT ITU BUTUH KEWASPADAAN TINGGI,
SEDIKIT SAJA MEMBUKA CELAH, RUSAKLAH SEMUANYA


Anda diberkati melalui Renungan Harian?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan kami.
Rek. Renungan Harian BCA No. 456 500 8880 a.n. Yayasan Gloria


Renungan via Hari Ini

Klik SUBSCRIBE + Tanda Lonceng 🔔 untuk mendapatkan notifikasi saat renungan terbaru sudah tersedia.