Selamat Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.
Tuhan senantiasa memberkati pelayanan kita bersama.
Glory to God in the highest.
MISTERI KEMATIAN
- Rincian
- Diterbitkan hari Selasa, 06 Januari 2015 00:00
- Ditulis oleh Go Hok Jin
- Dibaca: 16715 kali
Baca: Pengkhotbah 3:1-15
Ada waktu untuk lahir, ada waktu untuk meninggal, ada waktu untuk menanam, ada waktu untuk mencabut yang ditanam. (Pengkhotbah 3:2)
Bacaan Alkitab Setahun:
Kejadian 16-18
Kematian adalah salah satu misteri kehidupan yang sukar dipahami. Seorang teman harus merelakan kepergian istri yang dikasihinya ketika anak mereka masih berusia tiga bulan. Seorang teman yang lain harus merelakan kepergian ayahnya, yang baru saja berpamitan untuk beristirahat karena merasa agak lelah. Padahal, pagi harinya sang ayah masih beraktivitas seperti biasa tanpa ada keluhan sakit. Mendengar dua kabar itu, saya terkejut dan berkata, “Memang, sampai sekarang kematian tetaplah menjadi misteri ilahi.”
Pengkhotbah berkata, “Ada waktu untuk lahir, ada waktu untuk meninggal.” Pada umumnya, manusia lebih mempersiapkan diri untuk menyambut kelahiran daripada menghadapi kematian. Padahal, kematian bisa datang sewaktu-waktu, tidak dapat kita perkirakan. Fakta menunjukkan bahwa orang yang masih muda belum tentu hidup lebih lama dari orang yang sudah berusia lanjut. Orang yang dalam keadaan sakit parah terkadang diizinkan Tuhan untuk hidup lebih lama dari orang yang terlihat sehat dan bugar. Perkara kematian sepenuhnya akan tetap menjadi kedaulatan Tuhan sebagai pencipta, pemberi hidup, dan penentu akhir keberadaan manusia di bumi.
Selagi Tuhan memberi kesempatan untuk hidup, mari kita manfaatkan sebaik mungkin. Nikmati apa yang Tuhan berikan, sayangi keluarga kita, termasuk kasihi pasangan hidup kita dengan sungguh-sungguh. Kelak ketika waktunya kita berpisah dengan orang yang kita kasihi, akan ada ucapan syukur dan kenangan manis yang dapat dikenang.—GHJ
SETIAP HARI ADALAH KESEMPATAN UNTUK MENIKMATI
KEHIDUPAN YANG TUHAN BERIKAN. NIKMATILAH!
Anda diberkati melalui Renungan Harian?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan kami.
Rek. Renungan Harian BCA No. 456 500 8880 a.n. Yayasan Gloria