MENCIPTAKAN MAHAKARYA

1 2 3 4 5 Rating 4.39 (18 Votes)

Baca: 1 Korintus 3:10-23

Sekali kelak pekerjaan masing-masing orang akan tampak, karena hari Tuhan akan menyatakannya. Sebab hari itu akan tampak dengan api dan bagaimana pekerjaan masing-masing orang, akan diuji oleh api itu. (1 Korintus 3:13)


Bacaan Alkitab Setahun:
Mazmur 78-80



Dari sekian banyak bangunan bersejarah peninggalan pemerintah kolonial Belanda di Bandung, Gedung Sate adalah yang paling terkenal. Dibangun pada 1921-1924, gedung ini diresmikan dengan nama Gouvernements Bedrijven. Terkenal sebagai Gedung Sate karena di puncak menara utama gedung terdapat ornamen menyerupai tusuk sate terbalik dengan enam bulatan. Enam bulatan itu bukan tanpa makna, melainkan menunjukkan biaya untuk membangun gedung megah dan kokoh tersebut. Enam juta gulden. 

Enam juta gulden untuk membangun sebuah gedung pada 1920-an. Biaya yang sangat mahal, bahkan untuk masa sekarang. Namun, semua itu tak sia-sia. Sampai hari ini, Gedung Sate masih berdiri megah dan kokoh di tengah-tengah kota Bandung. Tak lekang dimakan waktu. Seperti kalimat bijak yang berkata: ada harga ada rupa. Gedung Sate membuktikan, untuk menciptakan sebuah mahakarya, dibutuhkan biaya yang tidak sedikit. 

Tak ubahnya seorang ahli bangunan (ay. 10), dalam bekerja dan melayani Tuhan, kita tentu ingin mencipta sebuah mahakarya. Faktanya, sebuah mahakarya tak dapat dicipta dengan modal waktu, tenaga, materi dan sikap hati ‘sisa-sisa’. Sebaliknya, dibutuhkan waktu, tenaga, materi dan sikap hati ‘kualitas nomer satu’ (ay. 12). Untuk itu, marilah kita senantiasa memberikan hanya yang terbaik. Demi sebuah mahakarya. Ingat, sekali kelak pekerjaan kita akan diuji (ay. 13). Biarlah pekerjaan kita terbukti tahan uji. Jika demikian, bersiaplah. Ada upah yang menanti kita (ay. 14).—OKS

UNTUK MENCIPTA SEBUAH MAHAKARYA,
DIBUTUHKAN SUMBER DAYA YANG TERBAIK


Anda diberkati melalui Renungan Harian?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan kami.
Rek. Renungan Harian BCA No. 456 500 8880 a.n. Yayasan Gloria


Renungan via Hari Ini

Klik SUBSCRIBE + Tanda Lonceng 🔔 untuk mendapatkan notifikasi saat renungan terbaru sudah tersedia.